Rekomendasi Tempat Sahur di Bandung (Sumber: Red Doorz)

Ke Bandung saat Ramadhan? Yuk Eksplor Kuliner Wisata Sahur Bandung!

Kamu bisa datang ke beberapa tempat seperti Rumah Makan Ampera dn Warung Nasi Bu Imas. Rumah Makan Ampera membuka banyak cabang di Kota Bandung, jadi bisa menjadi opsi termudah untuk menikmati makanan Sunda di Bandung. Untuk mencicipi sambal gurih di Warung Nasi Bu Imas, kamu bisa datang di Jalan Balonggede No. 67. Warung Nasi Bu Imas dan hampir seluruh cabang Rumah Makan Ampera buka 24 jam, jadi kamu nggak usah khawatir ketinggalan sahur, Sob!

Santapan simple ala kaki lima

Jika kamu tipe penyuka sarapan sederhana, maka menu seperti bubur dan nasi kuning bisa menjadi makanan pilihanmu untuk sahur. Kamu termasuk tim nasi kuning? Tenang Sob, jangan sedih karena kamu jadi tidak bisa menikmati menu yang biasa dijual di pagi hari ini selama bulan puasa. Di Bandung, kamu bisa datang ke Jalan Pungkur, di sekitar perempatan Ancol, dan menemukan Nasi Kuning Pungkur. 

Nasi Kuning Pungkur memang selalu buka di malam hingga dini hari, berbeda dengan penjual nasi kuning pada umumnya. Kamu bisa memilih lauk tambahan seperti gorengan, jengkol, dan lain-lain sebagai pendamping nasi kuningmu. Mereka juga menjual batagor yang bisa kamu beli sebagai makanan ringan, atau sebagai tambahan lauk nasi kuning kamu. Mantap abis!

Untuk para tim bubur, salah satu tempat di mana kamu bisa menikmati bubur untuk sahur adalah Bubur Ayam Bejo. Bubur ayam yang telah berdiri sejak 1978 yang terletak di depan Pasar Kosambi ini buka setiap hari selama 24 jam, jadi kamu tidak perlu takut kehabisan.

Kalau kamu bisa bangun untuk sahur lebih awal, kamu bisa coba datang ke Bubur Ayam Pak Otong di daerah Pasir Koja, tepatnya di Jalan Jendral Sudirman No. 451. Usaha Bubur Ayam Pak Otong sudah berusia lebih dari 60 tahun, Sob! Makanya nggak heran yang datang bisa dari berbagai kalangan, termasuk selebriti. Nah, karena penikmatnya banyak, jadi siapa cepat dia dapat!

Sahur hangat dengan mie

Simpel, cepat, enak. Siapa yang nggak suka mie instan? Makanan satu ini selalu menjadi salah satu menu terbaik saat sahur, terlebih lagi kalau mi kuah, hangatnya bisa membuatmu segar dan melek dari rasa kantuk. Sebagai traveler, kamu mungkin bisa membeli mie dalam cup karena cukup menyeduhnya dengan air panas dari penginapanmu, tapi rasanya pasti beda jika kamu sengaja datang ke tempat-tempat berikut untuk sahur pakai mie!

Kamu bisa coba datang ke salah satu tempat makan yang sudah jadi legend di Bandung, apalagi kalau bukan Madtari. Nah, jika kamu penyuka keju, kamu bisa pesan menu mie Madtari yang memiliki varian keju, entah itu didampingi dengan kornet atau telur. Dijamin deh Sob, saat makanannya hadir di hadapanmu kamu akan berpikir, “Ini mie pakai keju, atau keju pakai mie?” sebab keju yang Madtari sajikan sangat berlimpah hingga tampak seperti gunung kecil di atas mangkukmu. Untuk harga, pastinya tetap terjangkau, karena banyak juga mahasiswa sekitar yang datang ke sini untuk sahur. 

Bila kamu ingin menu mie yang lebih variatif, kamu bisa coba datang ke Warunk Upnormal. Kamu akan menemukan berbagai sajian mie unik, seperti salah satu menu barunya yaitu mie seblak. Seblak adalah salah satu street food Bandung yang terkenal dengan isian kerupuk lunak dan rasanya yang gurih, asin, pedas. Jadi buat kamu pecinta makanan pedas, menu itu bisa jadi pilihan untuk menghangatkanmu saat sahur. Tapi tidak semua outlet Warunk Upnormal buka hingga pagi ya, ob! Warunk Upnormal yang melayani pelanggan hingga waktu Subuh terletak di Jalan Sumur Bandung No. 20 dan Jalan R.E. Martadinata No. 114.

Makan sahur di atas lautan cahaya

Suasana yang pasti dicari saat seseorang datang ke Bandung adalah kesempatan untuk melihat pemandangan kota dari wilayah Bandung bagian atas. Nah, ketika malam, pemandangan kota tersebut berubah menjadi pemandangan lampu kota yang bertaburan dengan sangat indah. Setiap yang melihatnya serasa berada di atas lautan cahaya.

Ingin menikmati pemandangan ini saat sahur? Kamu bisa main ke Punclut dan menyantap makanan di tempat makan yang buka selama 24 jam, seperti Saung Punclut Teh Ita, Rumah Makan Sangkan Hurip, Nusa Sari Teh Ati, atau tempat makan lain yang kamu lihat buka, sebab kamu akan melihat deretan rumah makan yang berjejer di sepanjang jalan saat di Punclut.

Selain pemandang yang indah, kamu juga akan merasakan cuaca dingin yang merupakan salah satu identitas terkenal Bandung. Jadi, jangan lupa kenakan jaket ya, Sob! Bawa juga Al-Quran milikmu dalam tas kecil seperti tas selempang ke sini, mumpung bisa beribadah dengan pemandangan dan suasana yang super indah!

Tuh, Sob, ternyata banyak banget kan pilihan yang bisa kamu jadikan sebagai santapan sahur sekaligus pengalaman wisata kuliner dini hari saat traveling ke Bandung di bulan Ramadhan? Setelah sahur, kamu bisa melanjutkan jalan-jalanmu ke destinasi wisata lainnya hingga waktu berbuka tiba. Jangan sampai berpuasa menghalangimu untuk traveling dan menikmati destinasi wisata di Kota Paris van Java ini. Selamat berpuasa bagi SobaTorch yang menjalankan dan keep exploring!


Get Practical, Stay Stylish 

Jalan-jalan ke Bandung dengan Travel Pouch Series,

nggak perlu khawatir kelupaan perintilan-perintilan traveling yang penting!

Wako 2 Liter - Nine Iron Grey

Wako 2 Liter
Nine Iron Grey

Super praktis untuk dikenakan jalan-jalan santai

Nomi 4 Liter - Sicamore Green

Nomi 4 Liter
Sicamore Green

Simpan paspor, dompet, dan segala kebutuhan travelingmu di sini

Miki 4 Liter - Caviar Black

Miki 4 Liter
Caviar Black

Dilengkapi mesh pada kompartemen utama agar barang-barang tetap rapi

Back to blog

1 comment

Leave a comment