10 Macam-Macam Hobi Seru yang Patut Dicoba

Selalu melakukan aktivitas yang sama setiap hari pasti membuat Sobat Torch bosan. Itu sebabnya kamu perlu memiliki macam-macam hobi yang bisa dilakukan saat senggang atau untuk menaikkan mood yang buruk. 


Dalam dunia ini tentunya ada sangat banyak hobi yang bisa Sobat Torch coba. Dari menyanyi, bermain game, bahkan coding, dan membaca jurnal. Sekilas melakukan coding dan membaca jurnal memang terdengar sangat garing, tetapi ada juga loh orang-orang yang menikmatinya. 


Bagaimana dengan Sobat Torch? Hobi seperti apa yang mampu membuat kamu merasa lebih hidup dan bersenang-senang hingga lupa waktu? Coba temukan salah satu hobinya diartikel ini! 


Apa Itu Hobi?

Hobi merupakan sebuah kegiatan yang dilakukan seseorang secara sukarela dan rutin, tanpa ada tekanan atau paksaan dari luar. Hobi biasanya dilakukan untuk menyenangkan diri sendiri atau untuk mengejar kepuasan pribadi. Hobi dapat berupa apa saja, mulai dari yang sederhana hingga yang kompleks. 


Beberapa contoh hobi yang umum ialah membaca, berolahraga, menulis, berkarya seni, bermusik, atau mengumpulkan barang-barang koleksi. Mengembangkan hobi juga bisa untuk usia berapa saja. Tidak ada kata terlambat atau terlalu cepat karena hobi mampu membuat kesenangan dan memberikan pengalaman yang mengasyikkan.


Hobi juga dapat membantu dalam perkembangan pribadi. Contohnya hobi menulis dapat meningkatkan kreativitas dan daya imajinasi seseorang, hobi berolahraga dapat membantu meningkatkan kesehatan fisik, serta hobi membaca dapat memperluas pengetahuan dan wawasan seseorang. 


Hobi bahkan dapat menjadi sarana untuk mengatasi masalah emosional dan meningkatkan kesehatan mental. Tidak sedikit juga yang menjadikannya sebagai sarana untuk berinteraksi dengan orang lain yang memiliki hobi serupa. 


Hal ini terbukti dengan adanya komunitas seni atau olahraga. Setiap anggota dapat saling berbagi pengalaman, ilmu, dan mendukung satu sama lain. Selain itu hobi juga dapat menjadi sarana untuk meningkatkan keterampilan dan membuka kesempatan kerja baru. 


Apa Saja Manfaat Memiliki Hobi untuk Pengembangan Diri?

Memiliki hobi dapat memberikan manfaat yang membantu pengembangan diri seseorang. Beberapa manfaat yang dapat diperoleh dari memiliki hobi antara lain:


  1. Memperkuat kreativitas dan imajinasi: Melakukan      hobi dapat membantu meningkatkan kreativitas dan  imajinasi seseorang.
  2. Meningkatkan kesehatan mental: Melakukan hobi yang menyenangkan dapat membantu menurunkan stres dan meningkatkan kesehatan mental seseorang.
  3. Meningkatkan keterampilan: Melakukan hobi dapat membantu seseorang untuk belajar dan meningkatkan keterampilan baru.
  4. Meningkatkan kesempatan sosial: Memiliki hobi yang sama dengan orang lain dapat membantu seseorang untuk berinteraksi dan berkomunikasi. Pada akhirnya mereka tidak hanya meningkatkan keterampilan tetapi juga skill sosial.
  5. Memberikan kesempatan untuk mengejar passion: Memiliki hobi dapat memberikan kesempatan bagi seseorang untuk mengejar passion dan mengejar kesenangan yang sesungguhnya.

Apa Saja Macam-Macam Hobi Seru yang Patut Dicoba?

Hobi yang patut dicoba sebenarnya berbeda tergantung minat dan bakat masing-masing pribadi. Jika kamu belum menemukannya, coba saja semua hobi berikut ini dan lihat mana yang paling cocok untuk dilakukan. 


1. Memasak atau Membuat Makanan

Memasak adalah hobi yang menyenangkan dan dapat meningkatkan kreativitas. Tentunya ada banyak orang yang berhasil membuat mood naik hanya dengan memasak. Makanan yang mereka buat menjadi hasil jerih payah yang bisa dinikmati, baik oleh diri sendiri maupun orang lain. 


2. Fotografi


Buat kamu yang suka memperhatikan alam atau sesederhana mengobservasi tindakan masyarakat di sekitar maka fotografi bisa jadi hobi yang tepat. Mengambil berbagai gambar nyatanya tidak hanya membuat hati senang. Jika kamu serius menekuninya maka foto tersebut bisa dijual dan menjadi sumber penghasilan.


Sebagai fotografer atau seseorang yang hendak menekuni hobi ini, kamu bisa menggunakan peralatan seperti smartphone hingga kamera profesional. Nah, MinSob punya beberapa rekomendasi tas yang cocok untuk menunjang hobi ini. Ada apa aja yaa?! Simak gambar-gambar disamping ini yuk Sob! 


3. Bersepeda

Bersepeda merupakan hobi yang tidak hanya menyenangkan tetapi juga bisa meningkatkan kesehatan fisik. Faktanya saat kamu berolahraga maka hormon bahagia dalam otak mulai diproduksi. Jadi tidak heran mengapa kamu merasakan kesenangan serta tidak stres ketika bersepeda. 


Kegiatan bersepeda ini bisa kamu lakukan dipagi hari maupun di sore hari. Untuk menunjang kegiatan bersepeda, tentunya kamu memerlukan berbagai macam barang penunjang seperti, keranjang sepeda, lampu sepeda, hingga tas sepeda. MinSob ada rekomendasi untukmu yang memerlukan tas sepeda lho... Salah satunya adalah Helix ini. Helix ini bisa dijadikan sebagai tas selempang juga lho sob. Dibagian belakang tasnya terdapat handling yang bisa disematkan distang sepedamu. Contohnya seperti gambar disebelah ini sob. Kece banget ya 


4. Membaca

Tidak semua orang suka membaca, kebanyakan menganggap hobi satu ini membosankan. Namun bagi sebagian orang lagi, membaca dapat menjadi tempat pelarian dari kenyataan hidup yang berat. Selain itu membaca juga meningkatkan pengetahuan dalam berbagai hal. 


MinSob punya tips yang bisa kamu terapkan nih untuk mulai membaca. Pilihlah jenis bacaan yang kamu sukai, bisa komik, novel, atau pun cerita pendek. Mulailah membaca dari buku bacaan kesukaanmu dan nikmati proses membacanya. Apabila kamu sudah kecanduan membaca, kamu bisa mengganti-ganti jenis buku bacaannya.


Selain memilih jenis buku bacaan, temukanlah spot favorit atau tempat ternyamanmu saat membaca buku, karena dengan tempat yang nyaman akan menaikkan mood kamu dan membaca buku jadi lebih asyik!


5. Traveling

Bagi Sobat Torch yang suka dengan tantangan dan lingkungan baru, hobi ini cocok banget buat kamu. Menelusuri tempat baru, kondisi geografis baru hingga budaya yang berbeda-beda akan terasa menyenangkan. Selain menjadikan kamu mandiri, traveling juga akan melatih skill adaptasi kamu. 


Terdapat berbagai pilihan yang bisa kamu pakai untuk mengangkut barang bawaanmu selama traveling seperti, koper, duffle bag, hingga tas punggung/ransel. MinSob merekomendasikan kamu agar memakai tas yang berkapasitas besar (lebih dari 30 liter). Dengan tas yang berkapasitas besar, semua barang-barangmu akan cukup hanya dengan 1 tas saja lho! Lebih praktis dan ringkas bukan?! 


Salah satu tas rekomendasi sahabat traveling-mu dari MinSob ada Gyeongnam Backpack nih Sob, kapasitasnya 40 liter, bukaannya 270 derajat, terdapat kompartemen laptop terpisah dengan suspension system, TRD foam, trolley strap, hingga rain cover. Waah.. solusi traveling banget nih?!

6. Olahraga

Olahraga bisa jadi alternatif lain jika kamu tidak suka bersepeda. Sekarang ada banyak olahraga yang bisa dicoba, contohnya HIIT, angkat beban, taekwondo, muay thai, jogging, dan masih banyak lagi. Selain memberikan kesenangan, olahraga jelas meningkatkan kesehatan fisik dan mental. Kemudian, dengan berolahraga akan membuat badan kita berkeringat sehingga racun-racun dalam tubuh akan keluar bersama keringat. 


Untuk menunjang kegiatan berolahragamu, kamu pasti akan memerlukan pakaian dan tas yang cocok. MinSob punya rekomendasi tas yang bisa dipakai dipinggang dan didada. Salah satunya adalah Hyochang 2 in 1 Waist Bag and Running Pack ini nih. Kapasitasnya yang tidak terlalu besar dan bahannya yang berpori menunjang kegiatan olahraga kamu lho. Meskipun tidak terlalu besar, Hyochang waist bag ini bisa muat smartphone, card holder, kunci, hingga uang cash. Waaah.. praktis banget yaa Sob!

7. Musik

Banyak orang suka mendengarkan musik, tetapi ada juga yang justru lebih suka membuatnya. Mereka biasanya mulai bermusik dari yang paling sederhana seperti membuat instrumental, meng-cover lagu, hingga benar-benar membuat album sendiri. Apakah kamu tertarik?


8. Gardening

Merawat tanaman menjadi hobi yang paling booming selama pandemi COVID-19 berlangsung. Tidak bisa pergi traveling membuat banyak orang harus mencari hobi lainnya yang bisa menyenangkan hati. Kamu juga bisa mencobanya apabila membutuhkan ketenangan ketika berada di dalam rumah. 


9. Gaming

Bermain game sering menjadi hobi yang menyenangkan. Bukan hanya karena permainan dan kerja sama tim yang seru tetapi juga karena kemenangan yang didapatkan setelah bermain. Bahkan sekarang game sudah menjadi pekerjaan yang dinilai dengan gaji sangat tinggi. Bagaimana? Berminat? 


Nah, untuk menunjang hobi ini, tentunya Sobat Torch memerlukan tas yang memiliki spesifikasi yang sesuai untuk membawa alat-alat elektroniknya. Torch punya GGWP Collection lho yang cocok banget buat kamu. Seperti Guild Gamer 2 in 1 ini. Kamu bisa menyimpan smartphone, game bot, Nintendo Switch, hingga konsol lainnya lho sob. Apabila kamu memerlukan ruang yang lebih besar, Tas Guild ini bisa di-expand jadi tas punggung! Waaah... solusi keren banget nih bisa ganti-ganti OOTD setiap hariny šŸ¤© 


10. Koleksi

Mengumpulkan barang tertentu seperti prangko, koin, atau boneka dapat menjadi hobi yang cukup menyenangkan sekaligus meningkatkan pengetahuan tentang barang tersebut. Memang benar mengoleksi barang-barang dapat memberikan kesenangan, tetapi kamu harus siap mengeluarkan banyak uang untuk mendapatkannya. 



Bagaimana Cara Mencari Tahu Apa Hobi Kita?


Backpacker memiliki konsep-konsep yang melekat ketika kata tersebut keluar dari mulut seseorang. Beberapa di antaranya seperti independen dan fleksibel, berjiwa muda, memiliki dana yang sudah ditetapkan, serta suka berinteraksi. Bagaimana maksudnya? Coba perhatikan masing-masing penjelasannya berikut ini!


1. Refleksi Diri

Cobalah untuk merenungkan apa yang kamu sukai dan apa yang tidak. Cari tahu apa yang membuat kamu merasa senang dan apa yang tidak. Bertanya pada diri sendiri dapat memberikan petunjuk tentang apa yang mungkin menjadi hobimu.


2. Coba Berbagai Aktivitas

Jangan ragu untuk mencoba berbagai jenis aktivitas yang berbeda. Tindakan seperti ini akan membantu kamu menemukan aktivitas yang paling menyenangkan dan benar-benar disukai. 


3. Berdiskusi dengan Teman dan Keluarga

Keluarga dan kerabat menjadi seseorang yang tahu dirimu dengan baik lebih daripada dirimu sendiri. Hal ini disebut sebagai blind spot layaknya area yang tidak kelihatan saat menyetir mobil. Itu sebabnya kamu membutuhkan mereka untuk memberi tahu atau sekadar berdiskusi demi menemukan hobi yang cocok dilakukan.


4. Join ke Komunitas

Cari komunitas dengan aktivitas yang kamu minati. Berada dalam satu tempat dengan orang-orang yang memiliki hobi sama bisa membantu kamu mengeluarkan potensi terpendam. Kamu jadi dapat menemukan hobi baru sekaligus berinteraksi dengan orang lain yang memiliki minat serupa.


5. Cobalah Sesuatu yang Baru

Jangan takut untuk mencoba hal-hal yang baru dan berbeda. Ada kemungkinan kamu justru baru akan menemukan hobi ketika melakukan sesuatu yang tidak terduga.



Dari macam-macam hobi yang sudah disebutkan, apakah Sobat Torch menemukan yang paling cocok? Tidak apa-apa jika belum menemukannya. Coba lakukan cara-cara yang sudah dijelaskan tadi agar kamu lebih memahami seperti apa dirimu yang sebenarnya. 


Untuk menemukan informasi berguna lainnya, kamu bisa langsung mengunjungi website Torch sekarang juga! Selagi mencari informasi, jangan lupa melipir ke halaman waist bag atau aksesori supaya penampilanmu makin keren ketika bepergian. 


Semua produk yang ditawarkan Torch sudah pasti berkualitas dengan daya tahan yang kuat sehingga kamu bisa menggunakannya untuk waktu yang sangat lama. Temukan semua produk yang kamu butuhkan hanya dengan mengunjungi websiteTorch

Sale Off
Kanzaki Light Travel Backpack 30L
Rp 999.000Rp 849.150
Sale Off
Konsultas Khemod Sling Bag
Rp 468.000Rp 234.000
Sale Off
Ganesh Tas Selempang Daily Torch 10L
Rp 468.000Rp 234.000
Sale Off
Safiya Mukena Travel Motif
Rp 338.000Rp 101.000
Sale Off
Saira Mukena Travel Polos
Rp 318.000Rp 96.000
Sale Off
Takahagi Traveling Backpack Torch
Rp 1.299.000Rp 1.104.150
Sale Off
Fujisawa Travel Backpack 45+3 Liter
Rp 1.349.000Rp 1.187.120
Sale Off
Raiz Denim Jaket
Rp 438.000Rp 219.000