Panduan dan Tips Backpacker ke Bali yang Wajib Kamu Ketahui!

Panduan dan Tips Backpacker ke Bali yang Wajib Kamu Ketahui!

Halo Sobat Torch! Bali memang menjadi destinasi favorit para backpacker dari seluruh dunia. Hal ini dikarenakan, biaya hidup dan budget berliburnya yang terbilang cukup terjangkau jika dibandingkan dengan daerah lainnya. Ditambah pemandangan alam serta budayanya yang eksotis membuat Bali menjadi surganya para backpacker.

Namun, berpetualang ke Bali sebagai backpacker juga tetap memerlukan persiapan matang agar perjalananmu menjadi lebih maksimal dan menyenangkan. Apalagi jika Sobat Torch merupakan backpacker pemula ataupun sedang berlibur bersama pasangan. Oleh karena itu, Torch akan memberikan panduan lengkap dan tips backpacker ke Bali beserta rekomendasi perlengkapan wajib yang harus Sobat Torch bawa. Penasaran apa saja tips dan rekomendasinya? Yuk simak artikel ini sampai selesai!

Tips Backpacker ke Bali

Sebelum berangkat, pastikan Sobat Torch sudah merencanakan dengan matang tentang transportasi, penginapan, aktivitas, dan budget perjalananmu di Bali. Beberapa tips backpacker ke Bali dari Torch yang bisa membantu perjalananmu adalah:

Sesuaikan Musim

Musim kunjungan akan sangat berpengaruh pada harga tiket dan akomodasi di Bali. Musim liburan sekolah menjelang Natal dan Tahun Baru biasanya sangat ramai dan mahal. Sedangkan bulan Februari hingga Maret atau September hingga November merupakan low season sehingga harga akomodasi juga akan lebih murah.

Utamakan Pakai Transportasi Umum

Transportasi umum seperti bis trans bali yang jauh lebih murah jika dibandingkan dengan taksi. Atau Sobat Torch juga bisa berjalan kaki seperti para backpacker pada umumnya jika jarak tempuh terbilang cukup dekat. Selain untuk menghemat budget, Sobat Torch juga bisa lebih mengenal budaya dan berinteraksi dengan penduduk lokal.

Reservasi Penginapan Murah

Ada banyak opsi penginapan murah untuk backpacker di Bali seperti hostel, homestay, atau guest house. Bandingkan harganya dan pilih yang paling sesuai dengan budget serta kebutuhanmu. Disarankan untuk melakukan reservasi di jauh hari minimal 2 minggu sebelum datang ke Bali.

Siapkan Budget Cadangan

Walaupun Bali tergolong terjangkau, tapi Sobat Torch tetap harus menyiapkan setidaknya 20-30% budget cadangan untuk dipakai saat ada keadaan darurat atau keperluan tak terduga. Untuk mengatasi masalah budget saat berlibur, Sobat Torch juga dapat membaca tips liburan low budgetala Torch.

Pelajari Budaya dan Adat Istiadat Setempat

Hal ini penting agar Sobat Torch bisa menghargai dan menghormati penduduk lokal Bali selama berpetualang. Apalagi Bali merupakan salah satu kota di Indonesia yang kental akan budaya dan istiadatnya. Hindari melakukan hal-hal yang dianggap tabu atau tidak sopan.
Setelah memahami berbagai tips praktis untuk backpacker ke Bali, hal berikutnya yang perlu Sobat Torch persiapkan adalah daftar barang bawaan lengkap agar petualanganmu dapat berjalan dengan maksimal dan lebih menyenangkan. Penasaran apa saja list barang bawaan tersebut? Simak penjelasannya dibawah ini ya!

List Barang yang Wajib Dibawa

Selain persiapan perjalanan, menyiapkan daftar barang bawaan dengan lengkap juga sangat penting agar kegiatan backpacker-mu berjalan dengan lebih matang. Berikut adalah beberapa item wajib yang harus selalu ada dalam tas Sobat Torch:

Pakaian

Bawa baju yang simpel, nyaman, ringan, dan mudah kering. Usahakan bahan cotton atau quick dry. Jumlahnya cukup 5-7 potong saja yang bisa dicuci bergantian. Selain itu persiapkan juga topi, sarung tangan, dan jas hujan untuk berjaga-jaga jika cuaca sedang tidak bersahabat.

Alas Kaki

Pilih sepatu atau sandal yang ringan, tahan air, tidak licin, dan nyaman untuk berjalan jauh setiap harinya. Bawa juga sandal jepit cadangan untuk digunakan di penginapan.

Obat-obatan

Obat sakit kepala, diare, mual, alergi, vitamin, dan obat luka bakar sangat penting untuk dibawa. Jangan lupa juga packing plester, alkohol, pembersih tangan, dan masker.

Gadget dan Alat Elektronik Lainnya

Handphone, charger, power bank, dan kamera adalah item yang wajib ada dalam tasmu. Jangan lupa bawa pengisi daya universal dan headphone. Proteksi dengan tas kamera waterproof dan pelindung layar handphone.

Dokumen Penting

Bawa paspor, tiket pesawat, visa, kartu asuransi, e-ticket transportasi dalam dan luar kota, serta uang tunai dalam mata uang Rupiah. Simpan baik-baik dalam dompet anti air!

Perlengkapan Mandi dan Perawatan Tubuh

Perlengkapan mandi dan perawatan tubuh tetap dibutuhkan meski sedang melakukan backpacking ke Bali. Packing-lah dengan ukuran mini atau travel size agar hemat tempat.
Nah, setelah mengetahui berbagai perlengkapan penting yang wajib untuk selalu ada dalam tas ranselmu, hal terakhir yang juga tak kalah penting adalah memilih ransel atau tas backpacker terbaik sebagai tempat menyimpan semua barang bawaanmu. Oleh karen itu, Torch juga menyediakan rekomendasi tas yang cocok untuk Sobat Torch gunakan ketika akan bepergian ke Bali. Simak penjelasannya di bawah ini!

Rekomendasi Tas Backpacker dari Torch

Torch merupakan sebuah brand yang didirikan untuk mengatasi permasalahan yang sering dialami oleh para traveler, mulai dari permasalahan saat packing hingga problem lain yang biasa ditemui dalam perjalanannya. Oleh karena itu, Torch menghadirkan berbagai macam produk tas dan perlengkapan traveling lainnya yang tak hanya simple, namun juga inovatif, sehingga praktis untuk digunakan dalam setiap momen perjalananmu.

Jadi, Sobat Torch tidak perlu khawatir menggunakan tas travel backpackdari Torch karena tas ini memang di desain khusus untuk Sobat Torch yang ingin melakukan traveling atau backpacking. Berikut ini merupakan beberapa rekomendasi tas yang cocok untuk menemani kegiatan backpacker mu di Bali:
Travel Backpack Fujisawa 45 Liter ini sangat cocok digunakan oleh traveler dan backpacker karena mampu muat banyak barang. Tidak hanya itu, tas ini juga menyediakan berbagai fitur inovatif yang pastinya akan membuat perjalanan traveling Sobat Torch menjadi lebih nyaman dan praktis! Berikut merupakan list fitur dari Fujisawa 45+3 Liter:
 
- Dilengkapi 270 zipper, ritsleting yang sangat lebar untuk memudahkan mengatur barang bawaan
- Dilengkapi kompartemen khusus untuk laptop terpisah dengan Suspension System yang berfungsi melindungi laptop dari goncangan. Sehingga Sobat Torch tidak perlu takut melakukan traveling sambil bekerja menggunakan laptop.
- Terdapat kompartemen tambahan 3 Liter dengan fitur roll top.
- Dengan dimensinya yang besar, tas ini tetap muat dalam kabin pesawat/kereta api, sehingga dapat memudahkan Sobat Torch membawanya dari moda transportasi yang satu ke yang lain.
- Dilengkapi Air Bender Foam Back System untuk mencegah panas saat dipakai dan Trolley Strap untuk mengaitkan tas pada troli koper.
- Terbuat dari bahan Duralite Nylon yang memiliki sifat Water Repellent dan diberi rain cover tambahan, sehingga kamu gak perlu takut kehujanan lagi.
- Varian warna: Shale Black, Navy, Castlerock Grey
- Dimensi Tas: 32cm x 60cm x 22cm

Kanzaki 30 Liter

Merupakan salah satu series best seller dari Torch untuk kategori travel backpack. Series yang satu ini bisa dipakai baik oleh traveler maupun backpacker. Tas ini juga dilengkapi dengan bahan Water Repellent yang tahan dari cipratan air dengan intensitas sedang membuat Sobat Torch tidak perlu takut dengan hujan. Berikut merupakan list fitur dari Kanzaki 30 Liter:
 
- Dilengkapi dengan Rain Cover untuk melindungi barang bawaan kamu dan Trolley Strap untuk mengaitkan tas pada troli koper kamu.
- Air Bender Foam Back System yang terdapat di series Kanzaki akan membuat punggungmu terasa lebih nyaman dan tidak kepanasan.
- Dengan kapasitas 30 liter tas ini memiliki banyak saku dan kompartemen yang bisa kamu manfaatkan untuk mengatur barang kamu agar semakin rapi.
- Terdapat kompartemen laptop yang terpisah di bagian belakang, agar laptop kamu tetap aman dari goresan benda lain dan memudahkanmu untuk mengambilnya.
- Terdapat tambahan kompartemen sepatu di bagian bawah, yang akan memudahkanmu membawa sepatu/sandal lebih dan tetap tampil kece saat sedang berpergian.
- Terbuat dari bahan Duralite Nylon yang memiliki sifat Water Repellent
- Varian warna: Jet Black, Legion Blue, dan Nine Iron Grey
- Dimensi: 32cm x 50cm x 19cm
Buat kamu yang pengen liburan anti capek, kamu bisa lihat koleksi paket traveling anti ribet dari Torch dengan harga yang lebih terjangkau!
Itu dia rekomendasi spesial dari Torch untuk tas ransel terbaik saat backpacking ke Bali. Semoga informasi di artikel ini bisa membantu memaksimalkan pengalaman seru dan menyenangkanmu berpetualang ke Pulau Dewata. Sampai jumpa di artikel selanjutnya Sobat Torch!
Back to blog

Leave a comment