Wisata Pulau Gili Meno 2024: Aktivitas, Lokasi, dan Biaya
Halo Sobat Torch! Tahukah kamu tentang pesona Gili Meno? Gili Meno merupakan salah satu dari tiga pulau kembar Gili yang terletak di kawasan Kabupaten Lombok Utara. Destinasi ini terbilang langka lantaran masih terjaga keaslian dan kealamian pulau tropisnya yang indah.
Berbeda dari saudara-saudaranya Gili Trawangan dan Gili Air yang ramai turis, Gili Meno justru lebih tenang. Pulau dengan luas kurang lebih 150 hektar ini hanya dihuni oleh sedikit dari penduduk lokal. Suasananya begitu damai dan tentram!
Keindahan bawah laut Gili Meno juga patut untuk dibanggakan. Kamu bisa menemukan aneka biota laut, seperti penyu, kuda laut, serta ratusan spesies ikan. Pulau ini juga dikelilingi pasir putih dengan air laut yang biru jernih bening. Berenang dan snorkeling di sekitar pulau pasti sangat menyenangkan!
Mulai penasaran dan ingin berkunjung ke Gili Meno? Torch akan bantu kamu untuk merencanakan liburan di sini dengan memberi informasi mulai dari aktivitas wisata, lokasi, akomodasi, kuliner, serta biaya yang dibutuhkan. Yuk simak ulasannya berikut ini!